Inggris Indonesia

Cara Menampilkan Tema Tersembunyi Windows 7

NgahUlum.com - Windows 7 memiliki ciri khas tema yang berbeda dari versi Windows lainnya. Di mana kalian dapat menggunakan tema dengan efek Aero Theme agar tampilan interface terlihat lebih menarik.

Sebagian pengguna Windows 7 mungkin masih ada yang belum mengetahui hal ini. Pasalnya terdapat theme region tersembunyi yang bisa digunakan berdasarkan bahasa dan lokasi yang digunakan pada sistem operasi Windows 7.

Theme region ini memang sengaja disembunyikan dari pengaturan Personalization. Apabila pengguna ingin menampilkannya sebagai wallpaper laptop, kalian perlu melakukan beberapa langkah berikut ini:

  1. Buka Windows Explorer.
  2. Pilih menu Organize.
  3. Lalu pilih Folder and Search Options.
  4. Setelah itu klik tab View.
  5. Centang Show hidden files, folders ... lalu klik Ok.
  6. Selanjutnya buka folder C:\Windows\Globalization\MCT.
  7. Maka terdapat beberapa folder, buka salah satu folder tersebut.
  8. Misalnya pada folder MCT-AU lalu pilih folder Theme.
  9. Maka terdapat file AU berekstensi theme.
  10. Untuk menggunakan thema tersebut, klik dua kali pada mouse.
  11. Secara otomatis tema Windows 7 klian berubah menjadi theme region Australia.

Lakukan hal yang sama jika kalian ingin menggunakan theme region tersembunyi lainnya pada Windows 7. Selamat mencoba semoga kalian suka dengan theme region tersebut.

"Bagian terindah dalm hidup ini saat kita bisa berbagi hal positif, kebaikan dan kebahagiaan dengan orang lain"